Bahan Kimia di Bidang Kesehatan
Bahan kimia sangat erat kaitannya dengan kesehatan. Pemanfaatan bahan kimia dalam bidang kesehatan antara lain obat-obatan dan zat radioaktif.a. Bahan Kimia dalam Obat-obatan
Bahan kimia apa saja yang terdapat dalam obat-obatan? Lakukanlah kegiatan berikut untuk mencari tahu kandungan bahan kimia dalam obat influenza (flu).Cara kerja:
1. Kumpulkanlah kemasan obat flu yang biasa dijual di sekitar rumah atau sekolahmu.
2. Perhatikan bungkusnya, kemudian catatlah bahan yang tertulis dalam bungkus obat tersebut. Tulislah hasil pengamatanmu pada tabel yang telah kamu buat dalam buku tugasmu.
Dari Kegiatan tersebut kamu dapat mengetahui komposisi yang ada di dalam obat flu. Biasanya komposisi obat flu terdiri atas analgesik, antipiretik, dekongestan, dan obat alergi.
Gambar: Contoh Obat Flu |
Apakah analgesik itu?
Analgesik adalah obat untuk menghilangkan rasa nyeri, seperti sakit kepala, sakit gigi, dan nyeri tulang atau otot.Obat-obatan yang termasuk analgesik, di antaranya asetaminofen atau parasetamol, kafein, dan asetosal (aspirin).
Obat antipiretik merupakan obat untuk menurunkan panas atau demam. Adapun obat dekongestan digunakan untuk membantu melegakan saluran hidung sehingga tidak tersumbat dan obat antialergi digunakan untuk membantu menghilangkan gatal-gatal di hidung.
Golongan obat analgesik dan antipiretik dapat menimbulkan kantuk. Kedua obat ini bekerja dengan menekan sistem saraf pusat.
b. Bahan Kimia dalam Zat Radioaktif
Apakah zat radioaktif itu?Zat radioaktif adalah zat yang dapat memancarkan sinar-sinar radioaktif. Sinar radioaktif terdiri atas sinar alfa, beta, dan gamma.Zat radioaktif dalam dunia kedokteran digunakan untuk mendeteksi organ tubuh yang sakit. Selain itu, zat radioaktif juga dapat digunakan untuk merusak sel-sel yang tidak diinginkan, seperti sel-sel kanker.
Zat radioaktif yang biasa digunakan dalam bidang kesehatan antara lain iodin-131, kobalt-60, dan fosfor-32. Pemakaian iodin-131 kini telah terdesak oleh Tc-99.
Hal ini karena sifat Tc-99 yang ideal dari segi proteksi radiasi dan pembentukan citra, dapat diperoleh dengan mudah dan harganya relatif murah.
Namun demikian, I-131 masih sangat diperlukan untuk diagnosa dan terapi, khususnya kanker kelenjar tiroid.
0 Response to "Bahan Kimia Di Dalam Bidang Kesehatan"
Post a Comment